Selasa, 05 April 2011

Kehidupan Mewah Para Istri-istri Diktator

Di balik kesuksesan seorang pria, selalu ada wanita hebat di belakangnya. Tentu ungkapan ini cukup familiar, kan? Sayang, dalam beberapa kasus, ungkapan ini tidak berlaku. Bulan lalu, dunia sempat dihebohkan oleh ‘kelakuan’ Leila Trabelsi – istri kedua mantan diktator Tunisia, Ben Ali. Wanita berusia 53 tahun tersebut dikabarkan membawa ‘kabur’ 1,5 ton batang emas dari Bank Sentral Tunisia bernilai USD46 juta (sekitar Rp575 miliar), sebelum akhirnya ia ‘hijrah’ ke Arab Saudi.

Ya… untuk mencicipi kehidupan bak seorang Ratu, ternyata tidak melulu harus menjadi istri seorang Raja. Ada cara lain untuk bisa tinggal di istana, memiliki pengaruh, dan hidup penuh kemewahan, yaitu menjadi istri sang dictator. Kebanyakan para wanita yang berhasil menggaet para pemimpin bertangan besi ini biasanya menghabiskan waktu bersama pria yang justru dianggap tidak menyenangkan oleh sebagian besar orang.

Kita pun jadi bertanya-tanya, Mengapa mereka mau menikah dengan orang ‘semacam’ itu? Jawabannya pasti tergantung masing-masing wanita itu. Namun yang jelas, wanita-wanita ini – para istri mantan diktator tentu menikmati kemewahan tiada tara. Sebuah jet pribadi selalu siap siaga mengantarkan ke manapun mereka pergi. Maklum, seorang diktator pasti memiliki manajemen ‘hati-hati’, termasuk dalam mengatur istri. Belum lagi ‘harta benda’ yang melimpah ruah. Simpanan batang–batang emas di rekening bank luar negeri pun sudah menanti.

Senangkah mereka dengan kehidupan glamour-nya? Tidak juga. Ada ‘derita’ yang harus mereka rasakan di balik semua kemewahan itu. Para istri diktator harus sadar bahwa selalu ada peluang kecil gelombang massa yang kelaparan dan merusak istana ‘kebanggaan’ mereka. Jika hal ini terjadi, mereka harus siap mental ‘bermetamofosis’ menjadi istri diktator yang terguling dan hidup dalam pengasingan.

Nah, berikut kutipan dari The Independent mengenai daftar wanita-wanita yang sering disebut sebagai ‘the real power’ di balik tangan besi para diktator. Wanita-wanita itu memilih tinggal di pengasingan setelah suami mereka tak lagi menjadi penguasa tunggal di negaranya.
imelda marcos


Nama wanita yang satu ini tentu sudah melegenda. Ia sangat kondang atas kegemarannya bermewah-mewahan. Setelah suaminya terguling, keduanya lari meninggalkan Manila menuju Hawaii. Ketika kabur, Imelda meninggalkan lebih dari 1.000 pasang sepatu dan 15 mantel mink koleksinya. Marcos diduga telah ‘menjarah’ miliaran dolar dari negara itu. Imelda kembali ke Filipina pada tahun 1991 ketika dinyatakan bersalah atas kasus korupsi. Namun, vonis tersebut ditangguhkan setahun kemudian. Pada masa itu (hingga kini), kalau ada orang yang punya banyak sepatu, pasti akan digoda dengan kalimat, “Kayak Imelda Marcos aja lu!”

Farah Pahlevi
(Istri Mantan Penguasa Shah Iran)



Farah merupakan tokoh popular di negara itu. Pada tahun 1979, ia lari dari Iran bersama sang suami dan anak-anak mereka akibat unjuk rasa selama berbulan-bulan yang menyebabkan Revolusi Islam. Shah terguling dan pindah dari satu negara ke negara lainnya. Dia diperkirakan membawa harta yang melimpah ketika kabur dari Iran.


Mirjana Markovic
(Istri Diktator Serbia, Slobodan Milosevic)


Mirjana Markovic diduga sebagai kekuatan sebenarnya di balik pemerintahan Milosevic, yang meninggal dunia di Den Haag saat menunggu pengadilan kejahatan terhadap kemanusiaan. Mirjana sendiri saat ini mengasingkan diri di Rusia. Ia disebut sebagai pecinta busana bulu binatang, caviar, dan parfum Prancis. Selain itu, Mirjana tidak akan sungkan menerbangkan seorang ahli bedah dari Italia untuk mem-vermak dirinya.

Chaterine Martine Denguiade
(Istri Diktator Republik Afrika Tengah, Jean-Bedel Bokassa)


Bokassa mulai kehilangan kuasa pada tahun 1977 ketika mengeluarkan dekrit yang mewajibkan siswa memakai seragam sekolah. Rakyat pun protes karena satu-satunya penyuplai seragam di negara itu dimiliki istrinya, Catherine. Ketika digulingkan pada tahun 1979, pasangan ini kabur ke Perancis dan tinggal di sebuah rumah mewah di luar Paris.


Bobi Ladawa
(Istri kedua Diktator Zaire, Mobutu Sese Seko)

Bobi merupakan istri kedua Mobutu. Sebelumnya, Mobutu juga memiliki anak di luar nikah dengan saudara kembar Bobi. Pada tahun 1997, pasangan ini lari setelah 32 tahun berkuasa. Kerugian Negara diperkirakan mencapai USD 6,3 miliar. Mereka akhirnya menemukan perlindungan di Maroko. Di sana, Mobutu meninggal dunia karena kanker prostat.


Wubanchi Bishaw
(Istri Diktator Ethiopia, Mengistu Haile Mariam)

Setelah digulingkan pada tahun 1991, Mariam dan Bishaw lari ke Zimbabwe. Pada tahun 2006, Mariam dinyatakan bersalah atas genosida (pembantaian massal) dan mengabaikan kelaparan yang menewaskan sekitar satu juta rakyat Ethiopia selama 17 tahun. Pasangan ini terakhir kali dilaporkan tinggal di antara dua villa mewah yang dijaga ketat di Harare dan Danau Kariba.


Leila Trabelsi
(Istri Mantan Diktator Tunisia, Zine el Abidine Ben Ali)

Ini dia istri mantan dictator yang baru bikin heboh awal tahun ini. Leila bersama suaminya lari ke Arab Saudi akibat protes antipemerintahan Ben Ali yang korup. Sebelum kabur, Leila dikabarkan ‘sempat’ menarik 1,5 ton batang emas dari Bank Sentral setempat. Mantan penata rambut ini dikenal sangat menyukai mobil berkecepatan super, dan memiliki puluhan di garasi.

Minggu, 13 Maret 2011

Pulau Honsu Bergeser 2,4 Meter

Pasca gempa dahsyat 9 SR yang terjadi di Jepang hari Jum'at, 11 Maret 2011, Pulau Honshu bergeser 2,4 meter dan mengangkat pulau setinggi 10 cm. berikut video gempa dan tsunami yang menyebabkan pulau Honsu bergeser.

Inilah Daftar Tsunami-tsunami Yang Pernah Menghantam Pesisir-pesisir Di Berbagai Belahan Dunia


Tsunami, memporak-porandakan Bandara Mawut, Jepang.


Sebuah Kapal Terseret Pusaran Tsunami, Jepang.


Tsunami, belakangan ini telah menjadi momok yang menakutkan. betapa tidak, sekali tsunami datang menerjang maka dalam seketika ribuaan manusia menjadi korban meninggal terseret arus. Berawal dari Aceh masyarakat tanah air disadarkan kembali akan bahaya gelombang tsunami. Tsunami, yang bermakna ggelombang tsunami yang melanda jepangelombang pelabuh an dalam bahasa Jepang, terjadi akibat deforma si dasar laut yang melahirkan gelombang tinggi. Biasanya setinggi 15-30 meter, seperti pada tsunami Aceh, tapi pernah mencapai 520 meter di Alaska pada 1958. Jepang boleh dibilang sebagai negri tsunami. Karena sebagian besar tsunami dahsyat terjadi di sana.

Kemarin gelombang pasang Tsunami yang dipicu Gempa menyapu sepanjang pantai Iwanuma, Jepang utara, Jumat (11/3). Besarnya gempa 8,9 menghantam pantai timur Jepang Jumat, menyebabkan tsunami setinggi 4 meter, menyapu kapal, mobil, bangunan dan puing-puing ke daratan. Ada kilang minyak terbakar hebat, bahkan dikabarkan ada kebocoran radiasi nuklir di instalasi pembangkit listrik tenaga nuklir, sehingga penduduk harus dievakuasi.

Berikut ini daftar gelombang Tsunami terdahsyat yang mengguncang dunia.

1. 426 SM: Teluk Maliakos, Yunani Timur
Inilah pertama kalinya orang menghubungkan tsunami dengan gempa yang terjadi sebelumnya.

2. 21 Juli 365: Alexandria, Mediterania Timur
Tsunami setinggi lebih dari 30 meter. Membunuh ribuan orang, kapal terhembalang ke daratan sejauh 3,2 kilometer.

3. 684: Hakuho, Jepang
Tsunami pertama yang tercatat di Jepang, setelah gempa 8,4 pada skala Richter.

4. 887: Ninna Nankai, Jepang
Tsunami melantakkan Kyoto. Pantai dan teluk Osaka rusak berat.

5. 1361: Shuhei Nankai, Jepang
Gempa 8,4 SR dan tsunami Nankaido menewaskan 660 orang, menghancurkan 1.700 rumah.

6. 1541: Nueva Cadiz, Venezuela
Kota Nueva Cádiz, yang berpenghuni 1.500 orang, disapu gempa dan tsunami.

7. 1605: Keich Nankaido, Jepang
Gempa 8,1 SR dan tsunami 30 meter menenggelamkan 5.000 orang.

8. 1700: Pulau Vancouver, Kanada
Gempa Cascadia, yang berkekuatan 9 MW, menyebabkan tsunami besar yang merambat ke Pasifik Barat Laut hingga ke Jepang.

9. 1707: Huei, Jepang
Gempa 8,4 SR memicu tsunami 25,7 meter yang menghantam Kochi Prefecture, menghancurkan 29 ribu rumah dan menewaskan lebih dari 50 ribu orang.

10. 1755: Lisabon, Portugal
Tsunami setinggi 15 meter menewaskan ratusan ribu orang. Dalam empat jam, gelombang tsunami sampai ke Cornwall, Inggris, sejauh 1.600 kilometer.

11. 1771: Kepulauan Yaeyama, Okinawa, Jepang
Tsunami setinggi 85 meter menenggelamkan belasan ribu orang.

12. 1792: Gunung Unzen, Kyushu, Jepang
Letusan gunung api menyebabkan tanah longsor, yang menimbulkan tsunami setinggi 100 meter (megatsunami kecil).

13. 1833: Sumatera, Indonesia
Gempa berkekuatan 8,8-9,2 SR mengakibatkan tsunami besar yang menyapu pesisir barat Sumatera.

14. 1854: Nankai, Tokai, dan Kyushu, Jepang
Gempa Ansei terdiri atas dua gempa 8,4 SR dan satu gempa 7,4 SR dalam tiga hari, yang menghasilkan gelombang setinggi 28 meter dan menewaskan 100 ribu orang.

15. 1868: Kepulauan Hawaii
Gempa 7,5 SR memicu longsor Gunung Mauna Loa, yang memicu tsunami setinggi 18 meter. Tsunami menyapu semua rumah dan manusia di pulau itu.

16. 1868: Arica, Cile
Gempa 8,5 SR di palung laut Peru-Cile melahirkan tsunami yang menerjang pelabuhan Arica dan Peru, menewaskan 70 ribu orang.

17. 1883: Krakatau, Selat Sunda, Indonesia
Muntahan magma Krakatau menyebabkan dasar laut runtuh dan menimbulkan tsunami hingga 40 meter di atas permukaan laut. Tsunami menerjang Samudra Hindia dan Pasifik hingga ke pantai barat Amerika dan Amerika Selatan.

18. 1896: Meiji Sanriku, Jepang
Tsunami mencapai 30 meter dan menewaskan 27 ribu orang.

19. 1923: Kanto, Jepang
Gempa besar Kanto meratakan Tokyo, Yokohama, dan sekitarnya, diikuti tsunami 12 meter.

20. 1958: Teluk Lituya, Alaska, Amerika
Gempa menyebabkan megatsunami setinggi 520 meter.

21. 1960: Valdivia, Cile
Gempa terbesar, 9,5 SR di lepas pantai Cile memicu tsunami paling dahsyat pada abad ke-20. Gelombang setinggi 25 meter menyebar ke Samudra Pasifik hingga pantai Sanriku, Jepang, 22 jam kemudian. Lebih dari 6.000 orang di seluruh dunia tewas.

22. 1964: Alaska, Amerika
Gempa 9,2 SR mengguncang Alaska, British Columbia, California, dan kota pantai di barat laut Pasifik serta menimbulkan tsunami lebih dari 30 meter.

23. 2004: Pantai barat Aceh, Samudra Hindia
Pada 26 Desember, gempa 9,1 SR menimbulkan tsunami besar yang menewaskan 166 ribu di Aceh dan 320 ribu orang dari delapan negara yang dilewati gelombang itu hingga ke Thailand, pantai timur India, Sri Lanka, bahkan pantai timur Afrika di Somalia, Kenya, dan Tanzania.

24. 2005: Nias, Indonesia
Gempa 8,7 SR di lepas pantai Nias menewaskan 1.300 orang.

25. 2006: Pangandaran, Indonesia
Gempa 7,7 SR mengguncang dasar Samudra Hindia, 200 km selatan Pangandaran, memicu gelombang tinggi hingga 6 meter di Pantai Cimerak. Sekitar 800 orang dilaporkan hilang.

26. 2007: Kepulauan Solomon
Gempa 8,1 SR dekat Kepulauan Solomon menimbulkan tsunami setinggi 5 meter, yang menyebar hingga ke Jepang, Selandia Baru, dan Hawaii.

27. 2011: Sendai, Jepang
Gempa kekuatan 8,9 SR di pesisir timur Honshu, Jepang, memicu tsunami setinggi 10 meter dan menyebar ke Samudra Pasifik. [tempo]

Mia Hamm: "Barça is the football standard"

The prestigious former American footballer and global ambassador of FC Barcelona and the Foundation feels "grateful and proud" to be part of a club that "works daily to grow in every way and make the world a little better."

Mia Hamm: “Barça is the football standard“
Second year of collaboration
On November 20th 2009, Mia Hamm became a global ambassador of FC Barcelona and its Foundation. Since then, she’s been working with the club to promote the values and the Barça brand worldwide and especially in America. A year and a half after signing the partnership agreement, Hamm assures that her relationship with FC Barcelona is great: "I feel very fortunate to be able to maintain a good relationship with FC Barcelona. We have just started the second year of the collaboration and I believe that together we will continue doing great things".
On Tuesday, Mia Hamm was able to enjoy, invited by the club, Barça’s win over Arsenal, and the footballing exhibition provided by Guardiola's side. She had only praise for the team that “demonstrates the exact way of how to play football…Barça sets the standard for football. Everyone wants to learn from them and their game. They play beautiful football, skilful and sophisticated. I believe this team plays the perfect game".

The mirror for American football
The praise and admiration of the award-winning American former player for FC Barcelona’s football doesn’t end here. She places the Barça game as a reference in the United States: "When we refer to the kind of football we want to play, Barça is always the reference point, our example, the team that we want to portray. They always attack, don’t defend deeply and they always go for the opposition. Their technical skill and vision of the game are incomparable".

Barça in the United States
2011-03-08_FCB_-_ARSENAL-6.JPG"Each day there are more Barcelona fans in the United States" Hamm said, "but once you're here you understand that Barça goes beyond what happens on the pitch. It’s the fans, the feeling, the confidence in the academy, the planning of future generations".

In this sense, the former player is very happy that Barcelona will tour this summer on American soil: "Barça will come to the U.S. this Summer and the beauty of the Barça game will be shown to the American public so that people begin to understand how the game should be played. It will also be good to carry on the work on charity projects and expansion of the Barça brand".

Proud to belong to FC Barcelona
Mia Hamm says she is "proud and grateful" to be part of Barcelona, a club “that represents great things". A declared follower of Barça’s football, the ambassador confessed to admiring the 'More than a Club' motto, a concept and philosophy that the more she gets to know the club, the more she understands and shares: "To me, being 'More than a Club' means working daily to grow and improve in every way: better football, a better society, ultimately working to make the world a bit better".www.fcbarcelona.com

Sabtu, 12 Maret 2011

82 Tato Julia Robert, Di Tubuh Pria Gila Ini

Kebanyakan penggemar film akan puas dengan foto diri artis favoritnya yang telah ditandatangani oleh artis tersebut. Tapi penggemar Julia Roberts yang satu ini memilih mempunyai cara memuja yang unik.

Pria ini memilih melakukan hal yang menurutnya lebih personal, untuk membuktikan kecintaannya kepada bintang 'Pretty Woman' itu. Lantas apa yang diperbuatnya?

Ia mempunyai 82 tato dengan bentuk wajah Julia Roberts di tubuh dan lengannya. Penggemar fanatik itu bernama Miljenko Parserisas Bukovic, penjual surat kabar asal Valparaiso, Chile. Bukovic menghabiskan sepuluh tahun terakhirnya untuk mengabadikan Julia Roberts di tubuhnya dalam bentuk 82 tato itu.

Semua itu menghabiskan biaya 1.300 poundsterling. Ke-82 tato Roberts di tubuh Bukovic menggambarkan berbagai adegan yang pernah dilakukan Roberts di film-filmnya.

Bukovic berencana menambah lebih banyak lagi tato Roberts di dada, punggung, dan lengannya, selama masih ada ruang di tubuhnya untuk si cantik Julia Roberts. Dan, tentu saja, selama dia masih mempunyai uang untuk merealisasikan hobi anehnya itu. (pet)

Jumat, 04 Maret 2011

Video Olok-olok Khadafi

Video olok-olok Khadafi, belakangan bermunculan di dunia maya. Khadafi yang bengal, keras kepala dan kejam di ilustrasikan dalam video olok-olok khadafi tersebut.
Dalam video olok-olok Khadafi 'dijadikan' tokoh film kartun Looney Tunes. Suaranya yang menggelegar saat pidato menolak mundur pada 22 Februari 2011 berubah seperti suara di film-film kartun.

Tak hanya jadi tokoh kartun, 'Khadafi' juga lincah menggerakkan tangan dan kakinya mengikuti irama lagu disko. Hal yang sepertinya mustahil ia lakukan di dunia nyata. Di video itu juga tampak sosok tokoh Nazi, Adolf Hitler. sumber VIVAnews.

Rabu, 02 Maret 2011

Saudi Dan Yahudi, Adakah Perbedaannya??

Saudi dan yahudi adakah perbedaannya, atau justru mereka memiliki kesamaan? Saudi Arabia mengalir dengan riak tenang
yang mempunyai gelombang besar di dalamnya, dan ditutup dengan arus kecil, seolah-olah semuanya baik-baik saja. Dibandingkan dengan negara-negara Arab lainnya, dari segi apapun.

Saudi aman terkendali. Pemasukannya per tahun terus meningkat, atau paling tidak cenderung stabil, dan untuk beberapa puluh tahun ke depan, mereka tak akan terpengaruh dalam perangkap krisis ekonomi global. Jamaah haji yang sudah dipastikan membanjir bagai air bah setiap tahun merupakan salah satu jaminan besar, selain juga kekayaan minyak bumi yang berlimpah.

Hingga tak heran, anak muda Saudi mayoritas berpikiran tak perlu harus bekerja keras atau belajar dengan susah payah. Toh semua itu tak menyembunyikan gejolak yang semakin panas di negara itu.
Di satu sisi, para pemuda Saudi telah sedikit berani membuat riak-riak kecil. Mereka telah sadar bahwa selama ini, sejak bertahun-tahun lamanya, raja mereka—siapapun yang sedang berkuasa—telah mengebiri gerakan dan perkembangan Islam yang justru mereka lihat di negara-negara lain.

Ada ketertarikan yang besar pada sebagian pemuda Saudi untuk belajar mengenal gerakan Islam. Di negara itu, bayangkan, kerumunan lebih dari 10 orang akan selalu menjadi masalah. Apalagi di dalam masjid. Pada awalnya, para pemuda ini masih mau mengunjungi ulama-ulama yang mereka percayai seperti Shaykh ‘Ali al-Khudhayr, Shaykh Nasir al-Fahd dan Shaykh Ahmad al-Khalidi.

Namun seiring perkembangan yang cenderung makin membesar, maka semua ulama itu dibekuk pemerintah, dan dijebloskan ke dalam penjara dengan waktu
yang tidak ditentukan. Dalih penangkapan itu adalah ketiga ulama ini merupakan pentolan kelompok Al-Muwahhidden, yang mempunyai banyak persenjataan dan bom. Para Syeh ini sampai detik terakhir mereka diringkus, membantah tuduhan tersebut.

Para pemuda Saudi berada dalam ketakutan dan kebingungan pada waktu
yang bersamaan. Mereka sama sekali tidak mempunyai pengalaman menghadapi opresi penguasa. Otomatis mereka tidak lagi mempunyai tempat
yang layak untuk bertanya. Mereka ketakutan karena peristiwa penangkapan itu bisa terjadi pada mereka. Bingung karena tak ada pula pengalaman terhadap konspirasi besar.

Mengapa Saudi sangat membatasi gerakan-gerakan Islam bahkan boleh dibilang memberangusnya? Ada beberapa fakta yang menarik untuk disingkap:

1. Rejim
Saudi, seperti
juga sebagian
besar negara-negara Arab lainnya, adalah pemerintahan
yang menyatukan antara
yang benar (haqq)
dan salah (batil). Aspek Haqq
Saudi hanya bisa kita lihat dari simbol-simbol
yang mereka pakai; bendera
Saudi, klaim negara
Islam,
dan penerapan Syariah. Namun, di balik itu sebenarnya
Saudi
juga tak berbeda dengan negara sekuler lainnya.

2. Beberapa tahun sebelumnya,
Saudi menggandeng Inggris untuk sama-sama memberantas gerakan Ikhwan di negaranya itu. Seorang anggota kerajaan pernah mengungkapkan hal ini. Sekarang, bukan rahasia lagi kalau
Saudi akrab dengan AS. AS sudah dijadikan sebagai pelindung
Saudi.

3. Komite Tetap
Saudi (al-Lajnah ad-Da’imah) mengeluarkan fatwa: “Siapapun yang tidak membedakan antara Yahudi dan Kristen dan orang kafir lainnya dengan bangsa Muslim kecuali karena kebangsaannya, dan menganggap semua penguasa sama, maka dia adalah kafir.” Sebuah fatwa yang sesungguhnya membuat banyak orang berkerut dahi, namun efektif dalam meredam masyarakat Saudi. Karena, bukankah pemerintah Saudi sendiri persis seperti itu?

4. Perempuan Saudi tidak boleh menikah dengan laki-laki yang bukan dari Saudi. Dan seorang laki-laki Saudi tidak boleh menikah di luar Saudi kecuali sudah memenuhi persyaratan umur. Sebuah peraturan yang dibuat-buat karena Islam sendiri tidak cupat seperti ini.

5. Ribuan orang terbantai di negara-negara Muslim di wilayah Arab, tapi apa yang dilakukan oleh pemerintah dan rejim Saudi? Tidak ada. Rejim
Saudi hanya menyuruh para Syeikh-nya untuk berdoa untuk umat
Islam, dan masyarakatnya dianjurkan untuk mengumpulkan dana bantuan
yang disebarkan ke seluruh dunia, utamanya untuk pembangunan masjid. Maka jangan heran, jika di sebuah pelosok terpencil di Indonesia misalnya, bisa ada sebuah masjid besar
yang megah dengan tulisan di peresmiannya: “Sumbangan dari (kerajaan) Saudi…”

6.Saudi membangun hubungan diplomatik dan non-diplomatik dengan negara-negara yang jelas telah membantai umat Islam dalam jumlah
yang luar biasa banyak. Dalam hal ini yang mempunyai hubungan harmonis dengan Saudi adalah India, Russia, Filipina, Amerika (tentu saja!), Cina, dan Israel.

7. Amerika mempunyai basis militer di Saudi, dan pemerintah
Saudi melarang rakyatnya yang mendoakan keburukan untuk Amerika di masjid-masjid di negara itu.

8. Rejim Saudi juga membantu dan mendirikan saluran-saluran TV yang banyak sekali saat ini. Selain TV, mereka juga membantu pendanaan media-media internasional.

9. Keluarga kerajaan Saudi tidak boleh dihina oleh siapapun. Jika ada
yang melakukannya, maka akan dikenakan hukuman yang berat, bahkan dihukum mati. Tapi pemerintah Saudi tidak peduli kepada para pelaku
yang menghina Allah dan agamaNya. Misalnya saja, seorang Saudi zindiq, Turki al-Hamd menulis sebuah buku berjudul “al-Karadeeb” dan di dalamnya terdapat kalimat “Jadi, Allah dan setan adalah dua wajah dengan satu penemuan”, tidak dikenakan hukuman apapun, dan bukunya yang penuh dengan cerita kekafiran beredar bebas di negara itu.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cna certification